Detective School Q

Detective School Q adalah sebuah manga karya Seimaru Amagi dan Fumiya Sato yang juga merupakan pengarang Detektif Kindaichi. Bercerita tentang Grup Detektif yang berasal dari Sekolah Detektif yang dipimpin oleh Morihiko Dan. Pemeran utama pada komik ini bernama Kyu Renjo, seorang anak Kelas 3 SMP. Selain Kyu ada beberapa orang lainnya, di antaranya Megumi Minami, Kintaro Toyama, Kazuma Narusawa dan Ryu Amakusa.

Cerita berkisar di seputar aktivitas mereka sehari-hari di sekitar sekolah, pemecahan kasus serta konflik dengan organisasi kriminal bernama Meiosei.

Death Note

Death Note adalah judul sebuah serial manga Jepang yang ditulis oleh Tsugumi Ohba dan ilustrasi oleh Takeshi Obata. Manga ini menceritakan tentang Light Yagami, seorang siswa jenius yang secara kebetulan menemukan Catatan Kematian milik shinigami (dewa kematian).

Crayon Shinchan

Bercerita tentang Shinnosuke Nohara, seorang murid TK berusia 5 tahun yang gemar menirukan tingkah laku orang dewasa, menyukai berbagai serial anak-anak di televisi, serta sering merayu wanita dewasa yang cantik, dan juga sering membuat ulah dan bikin repot sekelilingnya. tingkah lakunya konyol dan mengelitik membuat kita tertawa.

Claymore Bahasa Indonesia

Claymore bersetting di suatu dunia zaman pertengahan (medieval). Secara politis, di dunia Claymore terdapat banyak kota yang tersebar luas dan tampak tidak berhubungan satu sama lain, dalam artian bahwa kota-kota itu bukan bagian dari suatu negara. Di dunia Claymore, manusia bukanlah spesies teratas dalam rantai makanan, karena di atas manusia, terdapat Yoma yang memiliki kecepatan, kekuatan, dan daya tahan diatas manusia biasa dan makanan Yoma adalah manusia.

City Hunter

City Hunter Adalah manga dan ilustrasi rangkaian ditulis oleh Tsukasa Hojo yang diterbitkan di Shueisha 's Weekly Shonen tahun 1985-1991.

Tokoh utamanya adalah Ryo Saeba bekerja sebagai detektif bersama Kaori (versi Jepangnya sih Saeko), entah adik temannya atau anak temannya. Kaori ini tidak ahli memegang senjata, karena itu di satu cerita ia sulit dekat dengan seorang gadis cilik. Kaori sering menghajar Ryo akibat sifat mata keranjangnya, namun di kemudian hari ia menyadari bahwa mereka saling menyayangi. Bahkan demi Kaori pula, Ryo mengesampingkan rasa takut terbangnya.
IP